Pengaruh Marketing Mix Terhadap Keputusan Menggunakan Produk BMT Yaqawiyyu

Penulis

  • Wulan Aprilia Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta
  • Yuni Santika Ainina Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta

DOI:

https://doi.org/10.32897/jemper.v5i1.2156

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis apakah produk, harga, promosi dan tempat memiliki pengaruh terhadap keputusan nasabah ketika menggunakan produk BMT Yaqawiyyu. Populasi pada penelitian ini yaitu nasabah BMT Yaqawiyyu. Metode yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif primer dengan jumlah responden sebanyak 102 orang dengan menggunakan metode kuisioner dan wawancara. Metode pengambilan sampel menggunakan teknikĀ  random sampling dan teknik analisis data menggunakan model regresi linier berganda. Hasil olah data statistik menunjukkan bahwa uji t variabel produk, variabel harga, dan variabel promosi berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap variabel keputusan nasabah. Sementara variabel tempat tidak berpengaruh positif secara parsial terhadap variabel keputusan nasabah disebabkan karena nilai signifikansinya sebesar 0,157 > 0,05 dan t hitung 1,426 < t tabel 1,984. Hasil uji f memperlihatkan variabel X yaitu variabel produk, harga, promosi dan tempat secara simultan memiliki pengaruh kepada variabel Y yaitu keputusan nasabah.

Diterbitkan

2023-08-02

Terbitan

Bagian

Jurnal Ekonomi Manajemen Perbankan - Januari - Juni 2023